Molen77.News – Spesifikasi Ninja Std Jawara Kejurnas DragBike 2024 Purbalingga dikelas Sport 2T Std 155 Poin pada tanggal 8-9 juni yang lalu. Ini merupakan motor milik tim Sean X Sitepu Timika Anggoro yang berhasil mencatatkan prestasi gemilang berkat racikan mekanik muda Krisnu Anggoro.
Krisnu Dwi Anggoro merupakan mekanik lokal asal Kebumen yang mampu menset-up motor dengan performa terbaik. Dengan bakatnya tersebut, ia patut diperhitungkan dan terbukti mampu bersaing dengan mekanik papan atas di tanah air.
Spesifikasi Ninja Std Jawara. Salah satu kunci kesuksesan motor ini adalah penggunaan bandul kruk-as aftermarket dibarengi peningkatan stroke sebesar 0.8 sehingga torsinya makin mengigit. Hentakannya begitu terasa dan handling joki menjadi peran penting sesuai rasio untuk memaksimalkan persyaratan berat minimal 130 kg. Okto Zalfa selaku pembalap yang dipercaya untuk mengendarai motor ini berhasil mencetak waktu impresif 07.054 detik untuk lintasan 201 meter.
Selain itu, settingan karburator yang mana area venturinya direamer menjadi 31 mm juga berperan penting dalam pencapaian waktu tersebut. Suplai bahan bakar dan udara menjadi lebih optimal, terlebih di RPM atas. Krisnu juga menambahkan, Sistem pengapian menggunakan AC dengan dukungan CDI RC yang notabene mengupgrade pencapaian RPM atas untuk perbandingan kompresi mesin diplot sebesar 13 : 1.
Kombinasi ini ternyata sangat efektif dalam mengoptimalkan langkah pembakaran dalam proses kompresi. Krisnu juga menekankan pentingnya penggunaan knalpot baru yang didesain sesuai kebutuhan mesin. Akhirnya, pemilihan final gear 13-39 sangat membantu Okto Zalfa mencapai catatan waktu terbaik.